
Buku ini merupakan salah satu hasil dari rangkaian kegiatan dalam program Peningkatan Kapasitas Guru PAUD Lintas Iman dengan tema “Guru Sahabat Anak dalam Masyarakat Majemuk.” Program yang diselenggarakan sejak November 2020 sampai Maret 2021 ini melibatkan guru PAUD lintas iman dari berbagai sekolah di Yogyakarta, Solo, Klaten dan Magelang. Sembilan penulis buku ini adalah sebagian dari peserta program ini. Pelatihan ini berusaha memperkuat keterampilan membuat rancangan pembelajaran. Dalam rancangannya, para guru mengembangkan metode pembelajaran yang inovatif untuk memperkenalkan isu kemajemukan.
Unduh buku: HARMONI WARNA-WARNI PELANGI
Ada sepuluh nilai kebaikan tentang kemajemukan yang disebutkan dalam Sarasehan PAUD tahun 2019 yang lalu yang berusaha ditanamkan melalui berbagai aktivitas belajar anak melalui pendekatan yang partisipatoris. Kesepuluh nilai tersebut adalah menghargai, peduli, empati, berbagi, kerjasama, kemajemukan, toleransi, keadilan, perdamaian dan cinta kasih.